Miomir Kecmanovic Susah Payah Demi Akhiri Puasa Gelar Di Delray Beach

2025-02-19 01:07:30 By Odegaard

Petenis berkebangsaan Serbia harus kecolongan set pertama, tetapi ia pantang menyerah, termasuk memenangkan lima game terakhir demi memetik kemenangan 3-6, 6-1, 7-5 atas petenis berkebangsaan Spanyol, Alejandro Davidovich Fokina di final Delray Beach Open yang berlangsung selama 2 jam 10 menit.

 

Petenis unggulan ketujuh kini mengklaim gelar kedua dalam kariernya sekaligus gelar pertama di turnamen hard-court dengan mengantongi kemenangan ke-11 pada musim ini, menyamai pencapaian petenis berkebangsaan Australia, Alex De Minaur.

 

Davidovich Fokina sudah begitu dekat dari gelar Delray Beach Open ketika pengembalian forehandnya terlalu melebar pada kedudukan 5-2, 15/40 di set ketiga. Itu bisa menjadi akhir yang pas untuk rangkaian akhir yang luar biasa di momen itu. Tetapi, usaha petenis berkebangsaan Spanyol untuk poin itu tanpa hasil apa pun tampaknya justru membuatnya kehilangan semangat, sehingga memberi petenis berkebangsaan Serbia kesempatan kedua.

 

Petenis unggulan ketujuh pun sepenuhnya memanfaatkan peluang tersebut demi mengklaim gelar pertama sejak ia memenangkan gelar di Kitzbuhel musim 2020.

 

“Bisa menang setelah kalah di dua final sebelumnya, lalu tertinggal dengan 5-2, dan menghadapi peluang match point adalah perasaan yang luar biasa. Ini perasaan yang mengagumkan dan saya merasa begitu bangga dengan diri saya sendiri,” seru Kecmanovic yang menjadi runner up di Delray Beach dan Estoril musim 2023.

 

“Sungguh pekan yang luar biasa. Saya telah bekerja begitu keras, saya telah melakukan semua hal yang bisa saya lakukan dengan tempat. Itu tidak terjadi untuk waktu yang cukup lama, tetapi saya terus mempercayai diri sendiri dan saya merasa begitu gembira bahwa akhirnya saya memenangkan gelar lain.”

 

Kini naik 12 peringkat menjadi peringkat 42 dunia setelah menjadi juara Delray Beach Open, Kecmanovic menjadi petenis berkebangsaan Serbia putra pertama yang memenangkan turnamen hard-court sejak Novak Djokovic memenangkan gelar ATP Finals musim 2023. Ia pun kembali ke peringkat 50 besar untuk kali pertama sejak bulan Agustus musim 2024.

 

Setelah beristirahat sebentar, ia akan kembali ke lapangan, tetapi bersama petenis tuan rumah, Brandon Nakashima untuk melakoni final nomor ganda melawan Christian Harrison dan Evan King.