Usai Laga Brentford vs Arsenal, Arteta Isyaratkan Bakal Belanja Pemain Baru Januari 2025 Ini?
2025-01-02 23:11:49 By Ziga
Usai duel lawan Brentford, manajer Arsenal Mikel Arteta mengisyaratkan timnya akan belanja pemain baru pada bursa transfer musim dingin 2025 nanti.
Arsenal baru saja berduel lawan Brentford pada pekan ke-19 Premier League 2024/2025 di GTech Community Stadium, Kamis (02/01/2025). The Gunners sempat kebobolan lebih dahulu melalui gol Bryan Mbeumo.
Akan tetapi Arsenal bisa menyamakan skor melalui Gabriel Jesus. Setelah itu mereka bisa berbalik unggul melalui gol Mikel Merino dan Gabriel Martinelli.
Pada akhirnya Brentford digebuk dengan skor 1-3 oleh Arsenal. The Gunners kini mengemas 39 poin dari 19 laga dan ada di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris 2024/2025.
Sedang Tayang
🔥 Populer